#TerusBergegas

1. Sebutkan 12 judul buku yang paling berkesan setelah kamu membacanya!
- Harry Potter and The Goblet of Fire by J. K. Rowling
- Every Day by David Levithan
- The Ask and The Answer by Patrick Ness
- Princess in Waiting by Meg Cabot
- The Book Thief by Markus Zusak
- The Help by Kathryn Stockett
- Eragon by Christopher Paolini
- Incognito by Windhy Puspitadewi
- Supernova: Petir by Dewi Lestari
- Abarat by Clive Barker
- Catching Fire by Suzanne Collins
- Cloud Atlas by David Mitchell

2. Buku apa yang membuatmu menangis, kenapa?
Banyak. Tapi yang paling spektakuler itu The Book Thief karya Markus Zusak. Aku sampai nangis berkali-kali!! Oke, bukan nangis mungkin, tapi lebih ke air mata mendesak untuk keluar karena terlalu lama berada di dalam (alesan saja!) Bila ditanya kenapa, karena buku itu sarat akan emosi yang benar-benar terasa nyata. Aku bahkan sampai bisa merasakan ketulusan hanya dari gambar acak-adut 'bikinan' salah satu tokoh :')

3. Apa quote dari buku yang kamu ingat dan menginspirasi?
Banyak. Tapi yang pertama aku ingat yang ini:

"... It's not about lust or sex or whatever you want to call it. I mean, some of it is that. But mostly it's about belonging. When I'm with you, I belong. It just naturally felt like that..."

Diambil dari Six Earliers Days by David Levithan.

4. Siapakah tokoh di dalam buku yang ingin kamu pacari? Hayo, berikan alasan kenapa kamu cocok jadi pasangannya. Hehehe.
A dari Every Day-nya David Levithan. Perlu diketahui, A adalah seorang spirit yang tidak punya tubuhnya sendiri. Sehari dia berada di tubuh cewek, keesokan harinya bisa saja dia berada di tubuh cowok. Bukan karena dia mau begitu, tapi karena sejak lahir cara hidupnya begitu: menumpang dari satu tubuh ke tubuh yang lain, setiap hari.

Aku suka A, karena meski dia 'menginvasi' tubuh seseorang, karakternya begitu kuat, dia tak pernah kehilangan jati dirinya. Dan caranya meyakinkan cintanya pada seseorang yang dicintainya ... Beuh, sumpah bikin meleleh!

5. Ceritakan ending novel yang berkesan dan tak terlupakan!
Princess in Waiting-nya Meg Cabot. Sepanjang novel, Princess Mia meyakinkan semua orang bahwa negaranya, Genovia, membutuhkan ini-ono-kucrut (?) Tapi tak ada yang memperdulikannya sebab tiap kali Mia ngomong ... Omongan suka ngelantur sehingga kemudian tak fokus pada idennya semula.

Setelah mengalami banyak hal, Mia akhirnya tersadar dan mulai tahu bagaimana cara agar dia didengar orang-orang. Kesadaran Mia ini juga menyadarkanku dari 'tidur panjang' dan membuatku menemukan cita-citaku: menjadi penulis.

6. Buku pertama Gagasmedia, dan kenapa kamu memilih itu?
Tamu dari Langit, yang aku lupa siapa nama penulisnya. Bentar aku tjari dulu ... Nah, ketemu. Ternyata itu karya dari Melody Muchransyah.

Aku tidak memilih, tapi aku dipinjami buku ini oleh temanku. Dia tahu aku suka batja dan dia ingin aku membatjanya sehingga kami bisa mendiskusikannya bersama-sama.

7. Dari sekian banyak buku yang kamu punya, apa judul yang menurutmu menarik, kenapa?
Methamorphosis karya Franz Kafka. Singkat, padat, bikin penasaran, dan tampak menjanjikan perubahan.

8. Sekarang, lihat rak bukumu ... Cover buku apa yang kamu suka, kenapa?
Every Day (Amber), Jane Eyre (Gramedia Pustaka Utama), A Tree Grows in Brooklyn (Gramedia Pustaka Utama), A Little Princess (Gramedia Pustaka Utama), Pride and Prejudice (Qanita), Wuthering Heights (Qanita), Ready Player One , The Knife of Never Letting Go (Walker), dan masih banyak lagi. Alasannya sederhana saja, karena terlihat indah di mata saya. Rasa suka pada cover ini biasanya muntjul tepat di kala pertama saya melihatnya.

9. Tema cerita apa yang kamu sukai, kenapa?
Kemanusiaan, pencarian jati diri. Saya sendiri tidak begitu yakin alasannya, mungkin karena ingin membuat diri sendiri percaya bahwa dunia ini tidaklah begitu buruk dan mungkin karena sampai detik ini saya masih mentjari, Siapa sebenarnya Aku ini?

10. Siapa penulis yang ingin kamu temui, kalau sudah bertemu, kamu mau apa?
Ada lima, yakni, J. K. Rowling, Christopher Paolini, Patrick Ness, David Levithan, Meg Cabot. Aku mau ... Menjadi teman mereka.

11. Lebih suka baca ebook (buku digital) atau buku cetak (kertas), kenapa?
Lebih suka cetak. Cetak memiliki aroma khas yang bisa bikin tenang. Dan terkadang, bisa jadi pengganti bantal atau guling #eh

12. Sebutkan 12 kata untuk Gagasmedia menurutmu!
Gagasmedia, menghadirkan kisah cinta tak biasa dalam balutan sampul yang oke punya

0 comments:

Posting Komentar

 

I'm part of...

Follower

Hey, Jun!